Mengembalikan Icon Volume, Battery, Network & Anti Virus Yang Tiba-Tiba Hilang

Sahabat veniuszero sebelumnya kami sudah memberitau cara untuk mematikan laptop dengan tepuk tangan. Kali ini kami akan memberitau kalian mengembalikan icon-icon penting seperti volume, battery, network, antivirus yang tiba-tiba hilang. Hilangnya icon-icon tersebut bukanlah tanpa alasan tapi karena "Virus". Pernah suatu hari laptop admin veniuszero dipinjem dalam suatu kegiatan. Admin sih percaya soalnya yang minjem adalah temen tapi setelah dikembaliin eh tiba-tiba icon seperti battery menghilang, jelas hal ini bukanlah pertanda baik. Setelah admin telusuri semua icon hilang akibat temen admin seenaknya masuk-masukin flashdisk orang-orang. Entah berapa virus yang masuk dan salah satunya menghidden ikon tersebut. Begitulah penjelasan hilangnya ikon, jadi cara untuk mengembalikannya yaitu
1. Klik tombol Start
2. Cari dan buka Run lalu ketik "regedit" (tanpa tanda kutip).
3. Jalankan regedit lalu cari subkey registery pada :
 HKEY_CURRENT_USER\Software\Classes\LocalSetting\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\TrayNotify.
4. Mendelete registry entry "IconStreams" dan "PastIconStream". Kemudian tekan tombol x untuk keluar

5. Tekan "CTRL+SHIFT+ESC"
6. Pada tab "Processes" di Task Manager, klik "Explorer.exe" lalu klik tombol "End Process".
7. Pilih tab "Applications", klik New Task (Run), ketik "explorer" (tanpa tanda kutip) lalu tekan OK. 8. Tekan tombol x untuk keluardari Task Manager.
Munculkan sob ? heheh terimakasih atas kunjungannya ya. Kami tunggu komentar kalian dibawah.

Comments

Popular posts from this blog

Sifat-Sifat dan Hubungan Bangun Segiempat

Contoh RPP IPA Kelas 2 Semester II (KTSP)

Download Full Album Shiela On 7 Dari Tahun 1999-2014